Dukung Penuh Satu Data dan Satu Peta di Kabupaten Majalengka Semakin Maju dan Berkualitas, PJ Bupati Launching Tim Penyelenggara Simpul Informasi Geospasial Kabupaten Majalengka

| 0

MAJALENGKAKAB.GO.ID – Diskominfo Kab.Majalengka telah sukses menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) tentang Pengolahan, Pengelolaan dan Penyebarluasan Informasi Geospasial, Bimtek tersebut berlangsung selama 3 hari yakni dari tanggal 6 hingga 8 Maret 2024, tak hanya itu dihari penutupan Bimtek Diskominfo Kab.Majalengka pun berhasil melaunching “Tim Penyelenggara Simpul Informasi Geospasial Kabupaten Majalengka”, Launching tersebut di lakukan oleh Pj Bupati Majalengka didampingi Kadis Kominfo dan Perwakilan BIG, bertempat di Garden Hotel Majalengka, Jum’at (08/03/2024).

Launching “Tim Penyelenggara Simpul Informasi Geospasial Kabupaten Majalengka”, tersebut juga disaksikan oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kab.Majalengka, Kepala Bidang Statistik Sektoral dan Persandian Diskominfo Majalengka, Ketua beserta anggota Tim Ahli dari Badan Informasi Geospasial, dan perwakilan dari Bappeda.

Dalam laporannya, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kab.Majalengka, H.Gatot Sulaeman,A.P.,M.Si menyampaikan bahwa dalam mendukung penyelenggaraan Satu Data Indonesia (SDI) salah satu faktor yang pendukungnya yaitu dengan penyelenggaraan Informasi Geospasial sebagaimana diamanatkan dalam Perpres Nomor 27 Tahun 2014 tentang Jaringan Informasi Geospasial Nasional yang bertujuan untuk tersedianya satu peta yang mengacu pada satu referensi geospasial, satu standar, satu basis data, dan satu geoportal guna percepatan pelaksanaan pembangunan nasional yang terintegrasi dalam Simpul Jaringan Informasi Geospasial.

Masih dikatakannya, untuk penyelenggaran simpul jaringan informasi geospasial diperlukan pembanguan 5 (lima) elemen jaringan informasi geospasial diantaranya Kebijakan, Kelembagaan, SDM, Teknologi, Standar, sehingga kami memandang perlu untuk dilaksanakannya peningkatan kapasitas SDM dengan pelatihan Bimbingan Teknis, kemudian
Penetapan dan Launching Tim Penyelenggara Simpul Jaringan Informasi Geospasial Kabupaten Majalengka dan juga
Launching Geoportal Kabupaten Majalengka.

“Adapun Tujuan Kegiatan launching ini demi mewujudkan tata kelola penyelenggaraan simpul jaringan informasi geospasial Kabupaten Majalengka yang terstandar dan berkualitas, selain itu untuk mensosialisasikan, meningkatakan awareness, dan dukungan berbagai pihak terhadap Tim Penyelenggara Simpul Jaringan Informasi Geospasial Kabupaten Majalengka,” ujar Gatot.

“Adapun Hal penting lainnya yaitu Target Pelaksanaan Urusan Wajib Non Pelayanan Dasar Statistik
Pada tahun 2024-2026 yaitu
Melaksanakan Replikasi Satu Peta Jabar dengan tujuan Data dan Informasi Geospasial Kabupaten majalengka dapat terintegrasi dengan Geoportal Provinsi Jawa Barat serta Nasional, mengembangkan data geospasial dengan basis data pada Desa, serta
Membangun dan oparasionalisasi Command Center,” pungkasnya.

Sementara itu dalam sambutan sekaligus melaunching Tim Penyelenggara Simpul Informasi Geospasial Kabupaten Majalengka”, Pj Bupati Majalengka, Dr. H. Dedi Supandi,S.STP.,M.SI., menyambut baik dan mengapresiasi Diskominfo Kab.Majalengka atas keberhasilannya dalam upaya meningkatkan kualitas SDM membentuk sekaligus dilaunchingnya Tim Penyelenggara Simpul Informasi Geospasial Kab.Majalengka,

“Setelah dilaksanakan launching hari ini, saya berharap Tim dapat segera menyusun Standar Operaional Prosedur (SOP) penyelenggaraan Geospasial di Kabupaten Majalengka, agar data yang diperoleh, diolah, digunakan dan disebarluaskan berkualitas serta sesuai standar, selain itu kami atas nama Pemkab Majalengka berterimakasih kepada BIG, yang selama dua tahun ini memfasilitasi Kabupaten Majalengka untuk mengembangkan penyelenggaraan geospasial melalui bimtek khusus untuk SDM Majalengka,” ujarnya.

Lebih lanjut PJ Bupati Majalengka,
menyampaikan, sebagaimana disampaikan oleh Tim BIG, Bimtek saat ini tengah mengantarkan Kabupaten Majalengka dalam katagori pengelolaan geospasial Optimal berdasarkan Aplikasi Simojang BIG, dan di Provinsi Jawa Barat baru ada 4 Kabupaten/ kota yang yang menyandang katagori ini, salah satunya Majalengka. 23 Kabupaten/ Kota lainnya masih dalam katagori berkembang.

“Oleh karena itu, kami ucapakan terima kasih kepada Tim Penyelenggara Simpul Jaringan Informasi Geospasial, khususnya kepada Diskominfo sebagai walidata, karena walaupun Tim baru ditetapkan tanggal 6 Maret 2024, namun dengan mandiri ditengah keterbatasan telah mampu mengatarkan Majalengka dalam katagori optimal dibidang pengelolaan geospasial,” ujar Dedi.

“Semoga Satu Data dan Satu Peta di Kabupaten Majalengka semakin maju dan dapat menyediakan data yang berkualitas untuk Majalengka naik kelas, dengan mengucapkan Bismillahirahman nirohim, Tim Penyelenggara Simpul Jaringan Informasi Geospasial dan Geoportal :majalengkakab.ina-sdi.or.id dengan resmi diluncurkan,”pungkas Dedi.