MAJALENGKAKAB.GO.ID- Jajaran Tim Penggerak PKK Kab.Majalengka sambut rombongan Tim Monitoring dan Evaluasi TP-PKK Provinsi Jabar, kegiatan tersebut dalam rangka Recheking 5 Lomba 10 Program Pokok PKK Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2022, rombongan disambut hangat oleh Wakil Bupati Majalengka dan Ketua TP-PKK Kab.Majalengka bertempat di GOR Motekar Desa Pagandon Kec. Kadipaten, Rabu (28/09/2022).
Turut hadir pada acara tersebut Ketua Tim Monev Prov. Jabar yang diketuai oleh Ketua Bidang 1 TP-PKK Prov. Jawa Barat, beserta jajarannya, Camat Kadipaten beserta unsur Muspika Kec. Kadipaten, Kepala DPMD Kab.Majalengka, Para Camat se-Kab.Majalengka, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Majalengka beserta jajarannya, Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan se-Kab. Majalengka, Ketua TP-PKK Desa Pagandon beserta para kader PKK se- Kec.Kadipaten, para Kepala Desa se-Kec. Kadipaten, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Toko Pemuda serta undangan lainnya.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Majalengka, Tarsono. D. Mardiana, mengucapakan selamat datang kepada Tim Monev 10 Program PKK Prov. Jabar di Kab. Majalengka, kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang setiap tahunnya diselenggarakan bersama Tim dari Provinsi Jawa Barat, sejak tahun 1978, 10 Program PKK ini mendapatkan legalitas dari negara sebagai upaya dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan target capaiannya adalah untuk mewujudkan keluarga yang sejahtera. Untuk mengukur sejauh mana keberhasilan 10 Program PKK di daerah-daerah di Jawa Barat, Pemprov Jabar melalui PKK melaksanakan 5 lomba, Adapun lima kategori lomba yang akan diikuti PKK Kabupaten/Kota, yakni Tertib Administrasi, Pola Asuh Anak Remaja (PAAR), Upaya Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K), Hatinya (Halaman Asri, Indah, dan Nyaman) PKK, dan IVA (Inspeksi Asam Visual Asetat) TEST
“Kami memberikan apresiasi kepada Desa Pagandon ini karena dari lima lomba tersebut mampu menampilkan tiga yang menurut provinsi layak dilombakan dalam kegiatan ini, salah satunya yaitu tertib Administrasi, kamipun optimis dapat hasil yang maksimal dari kegiatan Recheking ini,” Ucap Wabup.
Wabup menambahkan, perwujudan pemberdayaan dan kesejahteraan masyarakat telah terbukti dengan masuknya Desa Pagandon sebagai salah satu nominasi perwakilan Kab. Majalengka untuk mengikuti Recheking unggulan 5(lima) lomba 10 Program Pokok PKK tingkat Provinsi Jawa Barat, pemilihan Desa Pagandon karena Desa tersebut memiliki potensi, inovasi, kreativitas yang patut dibanggakan, adapun keberhasilan inovasi tersebut yakni melalui inovasi “Ngariungkeun”, ngajaran budak jalanan (Ngaran Bulan), Gerakan peduli limbah padi (Garpu Lidi), Pra Koperasi (UP2K), perpustakaan keliling Maskara, Sistem Pengelolaan sistem pelaporan PKK (Sipeka).
” Harapan saya semoga evaluasi atau penilaian yang diberikan terhadap Desa Pagandon mendapat hasil yang optimal dan memuaskan sehingga Desa Pagandon dapat menjadi juara tingkat Provinsi Jawa Barat tahun 2022,” Pungkas Wabup.
Sementara itu dalam sambutannya Ketua TP-PKK Provinsi Jawa Barat yang diwakili oleh Ketua Bidang 1 TP-PKK Provinsi Jawa Barat, Lina Marlina, menyampaikan apresiasi kepada Kab.Majalengka karena Kab.Majalengka beberapa kali selalu aktif berpartisipasi dan masuk nominasi dalam 5 lomba 10 Program Pokok PKK tingkat Provinsi Jawa Barat.
“Desa Pagandon sebagai perwakilan dari Kab.Majalengka ini telah masuk nominasi 6 besar dari 27 Kabupaten/Kota di Jawa Barat dalam 5 lomba 10 Program Pokok PKK tahun ini, kami berharap dengan lomba-lomba yang diadakan PKK ini, PKK dapat tertib dalam beradministrasi, bagaimana pola asuh anak dan remaja melaui era digital dapat berjalan dengan baik, selanjutnya dengan program UP2K dapat meningkatkan ekonomi keluarga seperti halnya di Desa Pagandon ini melalui program PKK nya dapat merangkul dan membina para anak jalanan supaya dapat berkreasi dengan produk yang dihasilkan dan dapat meningkatkan penghasilan bagi mereka,” Pungkas Ketua Bidang 1 TP-PKK Prov.Jabar yang juga sebagai istri Wakil Gubernur Jawa Barat. (Diskominfo)